Selasa, 13 September 2016

LATE POST: SELAMAT ULANG TAHUN BTS PART 1


BTS FESTA 2016. HAPPY ANNIVERSARY 3th Bangtan Seoyondan a.k.a Bangtan Boys.

Hello hai hai. Anyeong *cielah pake bahasa Korea :v

OKE langsung saja. Postingan kali ini masih membahas tentang tujuh manusia absurd (?) yang tergabung dalam Bangtan Boys atau BTS!

Yah, meskipun gue bukan seorang army kayak cewek-cewek lain, perasaan gue masih tetap sama untuk BTS. Bangga, salut! Kali ini gue akan ngereview BTS FESTA 3th Anniversary (ya ampun telat banget ya). Iya tapi meskipun telat, gue akan tetap dengan senang hati mendeskripsikan apa yang gue tangkap di acara BTS FESTA 3th Anniversary. So, let’s check this out!

Prevoiusly:
BTS Festa adalah semacam acara perayaan anniversary boyband BTS. Jadi di setiap tahunnya, BTS akan mengadakan siaran yang mana di dalam siaran itu mereka mengungkapkan berbagai macam hal entah itu ke Army ataupun ke sesama anggota BTS.

 
*Jimin nya gak keliatan hiks T_T

BTS FESTA yang seperti biasa dibawakan sang DJ SUGA, di buka oleh lagu dengan sentuhan kejeniusan ‘Dead Leaves’. *entah kenapa lagu ini dibilang punya sentuhan kejeniusan(?)

Setelah sedikit basa-basi asem. Tiba-tiba dengan percaya dirinya Suga bilang: “Apakah Suga akan tetap menjadi DJ di acara KULL FM ini. Ataukah DJ Suga akan melakukan siaran di radio-radio lain.”
JIN: “Aku tidak mengerti maksud pembicaraanmu”
RAPMON: “Iya, aku merasa mengantuk”
Ya ampun kasian banget sih Suga.

Belum cukup gak di respon bener oleh member-member lain. Suga juga dengan polosnya bilang “TAPI SEKARANG 25 APRIL” ketika yang lain sibuk terharu-haru dengan perayaan 3th anniversary mereka yang ceritanya dirayakan tanggal 13 Juni.

1#CERITA DARI ORANG TANPA NAMA
Di sesi ini, masing-masing member BTS menyampaikan ceritanya entah itu kesan ataupun bentuk protesan mereka ke member lain tanpa mencantumkan nama. Jadi si member yang sedang diceritakan tidak tau siapa yang menulis cerita tentangnya. Tapi tetap saja, karena para member sudah kenal dekat mereka jadi tau siapa yang menuliskan cerita siapa :v
1.       Reader  : Jimin
To           : Jungkook
Writer  : Anonim? Yang pasti ada empat orang hyung yang menulis cerita tentang Jungkook. dan salah satu yang tercurigai adalah V.
Pertama, “Jungkook… berhenti memukul kami. Kau merasa bahwa kau adalah pria yang sudah tumbuh besar. Aku menyaksikanmu sering memukul V dan Jimin. Kau memukul lalu membuangku setiap saat kapanpun ketika kau merasa tidak puas akan sesuatu. Sekarang kau sudah 20 tahun. Menurutku ototmu tidak bisa tenang. Aku menderita.”
Jimin ke V: “Kau yang menulisnya ya?”
V: “Ah, biarkan aku menelan air di mulutku dulu.” Mungkin dia keselek(?)
Jimin: “Aku sangat yakin itu kau. Silahkan jelaskan.”
V: “Itulah yang terjadi akhir-akhir ini. Ketika aku mengatakan ‘Jung Kook!’. Dia akan mengangkat lalu membuangku.”
Jungkook: “Aku akan jelaskan! Itu selalu terjadi saat aku berada di depan komputer dan mengerjakan sesuatu. V hyung sudah kusuruh berhenti. Tapi tidak berhasil. Saat bermain, Jimin hyung akan segera berhenti. Tapi V hyung akan melakukannya sampai tiga puluh kali.”
V: “Bukan begitu. Aku hanya menunjukkan kasih sayangku.”

Kedua, “Jungkook, bagaimana rasanya saat kau memukul kami? Kadang kau kelihatan menakutkan saat berolahraga. Kami hanya mencoba untuk membuatmu tidak kesal. Dia memang menakutkan.”
V: “Lihat kan? Kalian juga mengatakan hal yang sama!”
Suga: “Jungkook dipenuhi dengan otot-otot. Dia sangat menarik.”
J-Hope ke Jungkook: “Kenapa kau gemetaran dan berkeringat begitu?”
Yakali-_- mungkin Jungkook mengalami mental breakdown setelah di keroyok ama hyung-hyung nya :v
2.       Reader : Jungkook
To           : Suga
Writer  : Anonim? Yang jelas ada tiga orang yang menuliskan cerita tentang Suga.
Pertama, “Kau semakin ramah dan banyak bicara dibandingkan tahun pertama. Itu membuatnya jadi lebih baik. Aku senang dia bahagia sekarang. Tapi, dia terlalu banyak bicara. Serius! Bicaranya terlalu banyak, seperti orang tua. Juga, aku menyebut Suga dalam acara radio sebelumnya, tapi… Suga, kenapa kau tidak pernah membersihkan ‘sesuatu’ setelah mandi? Aku ingin tahu kenapa? Aku sudah melihatnya. “
J-Hope: “Benda seperti rumput laut itu?”
Jungkook: “Aku juga sudah pernah melihatnya. Ewww! Menjijikan sekali.”
Rapmon: “J-Hope, benda apa itu?”
J-Hope: “Pokoknya ummm sesuatu seperti rumput laut.”
Suga: “Baiklah, aku akan membersihkannya mulai sekarang. Tapi sekedar info! Benda itu bukan berasal dari tubuhku.”
J-Hope: “Aku juga tidak tau apa yang Suga gunakan, tapi itu cukup menarik. Bendanya selalu berubah-ubah. Bunga, daun, dan semacamnya…”
Suga: “Itu adalah kulit pohon!”
Jin: “Bagaimana bisa ada rumput laut disana?”
Jungkook: “Ada sebuah produk mandi yang menganduk kulit kayu?”
Gue gak ngerti deh kenapa Suga bisa menyisakan benda-benda semacam kembang tujuh rupa setelah mandi(?)

Kedua, “Suga, yang selalu menggunakan pakaian kulit hingga berkeringat… (tiba-tiba semua member cekikikan). Kau selalu berusaha menunjukkan yang terbaik bahkan saat latihan. Tapi kenapa kau begitu lemah, letih, dan berpakaian seperti orang tua akhir-akhir ini? Tidak seperti namanya yang manis Suga. Dia sekarang memiliki reputasi ‘lelah setiap waktu’. Aku tahu kau mungkin kekurangan energi karena umurmu sekarang sudah 24. Tapi, Jin saja yang sudah 25 tahun dan seperti kakek masih baik-baik saja. Kau harusnya tidak begitu.”
Jin: “HAH? Kenapa aku dibilang ‘kakek’? apa itu gelar yang aku terima setelah bekerja keras selama ini?”
Kali ini Suga no comment! Btw, kakek Jin yang sabar yaaaa.
3.       Reader : SUGA
To           : J-Hope
Writer  : Anonim?
“Hoseok hyung dulu tidak…”
J-Hope: “Tunggu! Hoseok hyung? Jika itu ada kata ‘hyung’ berarti kalian bertiga yang menulisnya.”(kalian bertiga ini refers to V, Jimin, dan Jungkook. karena hanya mereka bertiga yang usianya lebih muda dari J-Hope)
Jimin: “Jangan lihat aku! Bukan aku orangnya!”

Lanjut, “J-Hope tidak terlihat begitu bahagia sebelum debut, dia bahkan sedikit…biasa saja. Tapi sekarang dia penuh harapan dan keceriaan. Menurutku, nama J-Hope yang membuatnya seperti itu. Terkadang itu membuat anggota lainnya merasa kurang nyaman.”
J-Hope: “Apa ini? Apa kalian bertiga benar-benar merasa tidak nyaman?”
Suga: “Hei, aku melihat ada seseorang yang gugup saat ini.”
J-Hope: “Kau tau? Aku memang selalu ceria dan bahagia seperti ini.”
Jimin: “Tidak kok!”
J-Hope: “Kalau begitu jelaskanlah.”
Jimin: “Baiklah, aku akan menceritakan semuanya sekarang. Saat kita semua masih trainee, aku tidak pernah melihat orang yang sebegitu depresi . Tapi dia tidak begitu lagi sekarang.”

Lanjut, “Banyak hal yang bisa dibaca dalam surat ini. Namun hal itu terkadang, hal itu cukup membantu juga. Itu karena, aku tidak ingin dia mengatakan hal seperti ‘Hobi-hobi Kyo Kkyu’.”
Semua member kontan tertawa.
J-Hope: “Itu kan karakterku. Kyo! Hobi-Hobi!” (Sambil aegyo) ampun deh J-Hope.
Rapmon: “Ewww. Melihatmu melakukannya tanpa make up sangat aneh. Aku punya permintaan. Jika aku bisa kembali ke tiga tahun lalu, aku tidak akan membiarkanmu mendapatkan nama itu.”
J-Hope: “Menurutku, Hope adalah nama khusus hanya untukku.”
Rapmon: “Tapi kenapa harus Hope?”
J-Hope: “Kalau jadi J-SAD kan malah sedih sekali kedengarannya.”
4.       Reader : J-Hope
To           : Rap Monster
Writer  : Anonim? Lalu gak lama kemudian ketahuan, kalau yang nulis adalah J-Hope sendiri.
“Rap Monster! Aku tidak bilang kalau aku mengetahuinya, tapi itu terlihat jelas kalau kau ingin bernyanyi. Aku tau kalau setengah dari lagu-lagu mix-tape barumu, memiliki bagian bernyanyi… ha ha ha.”
Jimin ke J-Hope: “Itu terdengar seperti kau sendiri yang menuliskan untuknya.”
Suga: “Iya! Itu dari J-Hope!”

Lanjut, “Setiap kali aku melihatmu latihan vibration, itu membuat jantungku bergetar. Membuat gugup. Menurutku itu hal yang bagus. Aku mendukungmu. Aku mencintaimu!”
J-Hope: “Aku tidak tau harus menulis apa. Bagaimanapun, akhir-akhir ini kau sering berlatih menyanyi kan?”
Rapmon: “Aku selalu tertarik dengan hal itu saat masih trainee. Tapi tidak sekarang! Aku seorang rapper. Aku hanya melakukan rapper saat konser.” (setelah itu member lain gak abis-abisnya bully leader sendiri)
5.       Reader : Rap Monster
To           : Jin
Writer  : Anonim? Tapi beberapa detik kemudian langsung ketahuan, kalau yang nulis adalah Jungkook dan Jimin :v.

Rapmon: “Hohoho! Ini hanya sebuah kalimat tapi begitu menyakitkan!”

“Seharusnya hanya satu surat untuk satu orang. Jadi aku menulis satu saja…”

Rapmon: “Menurutmu siapa yang membuat surat ini?”
Jungkook: “OH! Hyung jangan membuat suara dengan mulutmu saat makan!”
Semua member ketawa.
Rapmon: “Yaaa! kau yang menulis ini?”
Jin: “Aku tidak mengeluarkan suara saat makan kok!”
Jungkook: “Aku bisa menunjukkan caramu melakukannya kok,” kekeuh banget ini Jungkook.

Lanjut, “Semuanya lebih muda darimu. Tolong berhenti mengatakan ‘aku tidak…’. Itu sangat menyebalkan!”
Rapmon: “Siapa yang menulis ini?”
V: “Bukan aku yang menulisnya.”
Jin: “Hey, aku melihat orang yang sedang gugup sekarang!”
Jimin: “Yah, maksudku sebenarnya. Kalian tau kan? Perkataan ‘Tidak kok! Bukan aku! Apa aku pernah melakukan itu?’ setiap saat.”
Jungkook: “Wah jadi Jimin yang menulisnya!”
J-Hope: “Itu benar. Jika aku mengatakan ‘kue ini enak sekali’, Jin akan mengatakan ‘enggak tuh!’.”
Jin: “Aku bisa melakukan itu karena aku yang tertua.” Atsaaaahh Jin membuat pembelaan.
6.       Reader : Jin
To           : V
Writer  : Anonim? Yang jelas ada dua orang member yang menceritakan tentang  V. Dan beberapa saat kemudian Jungkook ketahuan sebagai salah satu orang yang menuliskannya.
Pertama, “Suatu hari, aku sangat lelah menuju kamar. Aku jatuh tertidur diatas kursi di depan komputer…”
Jimin: “JUNGKOOK! Itu kau!”
Jungkook: “Bodohnya aku.”
Rapmon: “Itu pasti kau! Kau satu-satunya yang punya komputer.”

Lanjut, “Aku ingin mematikan lampu, tiba-tiba dengan begitu bersemangat, V hyung membuka pintu…”
Jin: “Itu benar! Jungkook satu-satunya orang yang memanggil hyung pada V.”
Jungkook: “Bodooooh~”

Lanjut, “V keluar dari kamarnya dan memakan sesuatu didapur. Dia menyelesaikan makanannya dan berkata, ‘Tidak membersihkan adalah bagian terbaik saat makan’. Setelah itu dia langsung kembali ke kamarnya. Aku terlalu lelah untuk mengatakan sesuatu, tapi aku juga tau itu bukan pertama kalinya dia melakukan hal itu. ‘Tidak membersihkan adalah bagian terbaik saat makan!’.
V ke Jungkook: “Kau mendengar itu?”
Jungkook: “Iya tentu saja!”
Suga: “Ya! Kenapa kau berkata seperti itu? Daebak~ Kau mengatakan itu setelah memakan makanannya sendirian!”

Kedua, “Aku tidak ingin kau mendengarkan musik keras diruangan kita. Aku ingin ruangan yang tenang. Tolong aku.”
V: “Ini Nam Joon hyung ya yang menulisnya?”
Rapmon: “Hah? Bukan aku… tapi kau memang melakukannya!”
Jin: “Kau memutar musik keras saat di kamar mandi dan bahkan saat showeran!”
Suga: “Iya! Hari ini lagunya Epic High. Sudah cukup lama aku tidak mendengarnya. Bagus juga!”
J-Hope: “Aku tau! Aku juga mendengarnya dari luar kamar mandi.”
7.       Reader : V
To           : Jimin
Writer  : Anonim? Tapi setelah itu ketahuan kok, kalo V sendiri yang nulis itu buat Jimin.
“Jimin selalu peduli dan bersemangat pada tahun pertama. Ia selalu menyendiri sebelum debut. Tapi sekarang Jimin tidak lagi seperti itu. Dia selalu melakukan yang terbaik. Dia sudah menjadi seorang pria sekarang. Yang kusukai adalah Jimin semakin percaya diri dengan ABS nya. Menyenangkan sekali melihat perubahannya.”
Rapmon: “Iya itu betul. Para gadis menyukai ABS nya.”

Lanjut, “Meskipun begitu, aku tidak yakin apakah dia terlalu percaya diri? Dia selalu berada di pusat panggung dan selalu berada disana setiap saat. Meskipun kita berdempetan. Dia akan selalu berada di center panggung. Kau akan mengetahui bahwa dia berada disana setiap saat. Terkadang itu membuat situasi menjadi rumit. Misalnya, saat leader mencoba mengumpulkan semua orang ditengah, karena posisi Jimin, formasinya jadi terlihat aneh. “
Jin: “Itu benar! Dia selalu berdiri didepanku. Menghalangi ku.”
Suga: “Aku sedikit setuju! Itu terjadi di konser akhir-akhir ini. Kalian tau kan? Itu adalah bagianku. Dan aku harus kedepan untuk bernyanyi. Saat aku bernyanyi, aku melihat Jimin yang menari-nari didepanku. Aku pikir apa yang kau lakukan disana?”
Jimin ke V: “Kenapa kau tidak mengatakan hal ini sebelumnya? Kenapa kau mengumbarnya pada hari ini?”
Suga: “Tapi temanku bilang Jimin adalah orang yang tau cara menunjukkan dirinya. Jimin tau bagaimana cara mendapatkan perhatian dengan baik. Itulah dirinya. Jadi maksudku, apapun yang Jimin lakukan, dia kelihatan sangat bagus di panggung.”
J-Hope: “Iya, dia memiliki atmosfer seperti itu.”
Jungkook: “Aura!”
Rapmon: “Iya! Kau terlahir sexy!”
Jungkook: “Imut seperti mochi.”
Rapmon: “Saat aku melihat Jimin, kalian tau... dia selalu ingin terlihat sebagai seorang pria setiap waktu.”
Jungkook: “Itulah alasan kenapa ia selalu mengusap rambutnya ke atas setiap detik.”

*tsaaah Jungkook langsung memperagakan pose mengusap rambut ala Jimin. Gila ini ngakak banget. 
 

PS: Sepertinya gue harus tunda dulu pembahasan sesi kedua dan ketiga, karena ada tugas yang tengah menunggu di meja belajar sana *nagih dikerjain :’v. See you soon in next article!









Tidak ada komentar:

Posting Komentar

[REVIEW] Semua Lagu di Album BTS Love Yourself: Tear + Unboxing [Part 2]

Postcard Jimin Yoongi-Jimin Btw, aku dikasih bonus ini ama OS nya. Post Card Jimin sama pict Yoonmin, tau aja dia kalo acu yo...